Tak Takut Tarif Impor Trump! Prabowo Ungkap Indonesia Siap Jadi Lumbung Pangan Dunia, 'Kita Tak Perlu Dikasihani!'
- VIVA.co.id/Rahmat Fatahillah Ilham
Justru, hal ini menjadi pemicu untuk memperkuat kapasitas nasional.
Lebih jauh, Presiden Prabowo kembali menegaskan bahwa Indonesia tidak akan mengambil jalan pintas dengan meminta bantuan atau belas kasihan negara lain.
"Kita tidak akan berlutut, kita tidak akan pernah mengemis, kita tidak akan pernah minta-minta kasihan orang lain. Tak perlu kita dikasihani, kita akan swasembada pangan," kata Prabowo dengan nada penuh keyakinan.
Kebijakan dan visi ini sejalan dengan langkah-langkah strategis pemerintah dalam membangun fondasi ekonomi yang kuat dan berkelanjutan, terutama melalui sektor pertanian sebagai tulang punggung ketahanan nasional.
Dalam kesempatan yang sama, Prabowo mengungkapkan optimisme bahwa Indonesia tidak hanya akan mencapai swasembada pangan, tetapi juga menjadi lumbung pangan dunia.
"Indonesia tidak hanya swasembada pangan, Indonesia akan menjadi lumbung pangan dunia," ujarnya.
Untuk mencapai target tersebut, pemerintah saat ini tengah membangun lebih dari 100.000 hektare sawah produktif di Sumatera Selatan dengan menggunakan teknologi pertanian modern.