Ngobat Dulu Baru Bacok! Dua Remaja Bantul Tega Lukai Warga Purworejo Demi Rokok dan Makan, Ditangkap Kurang dari 24 Jam!

Polisi saat gelar keterangan pers kasus curas, di Mapolres Purworejo
Sumber :
  • Tim tvOne - Edi Suryana

VIVA, BanyumasPurworejo diguncang dengan insiden kejahatan yang melibatkan dua remaja asal Bantul, DIY.

Detik-Detik Proses Evakuasi Sebuah Truk yang Masuk Jurang di Tanjakan Ketileng, Perbatasan Banjarnegara - Kebumen

Dalam waktu kurang dari 24 jam, tim gabungan Resmob dan Satreskrim Polres Purworejo bersama Polres Kebumen berhasil mengungkap kasus pencurian dengan kekerasan (curas) yang terjadi di kios angkringan Well Rest Area Pasaranom, Kecamatan Grabag, pada Sabtu subuh, 19 April 2025 sekitar pukul 03.30 WIB.

Kedua pelaku yang diamankan pada Minggu (20/4/2025) tersebut adalah AEJA (18) dan PJA (16), warga Kecamatan Bambanglipuro dan Kasihan, Kabupaten Bantul.

Sebuah Truk Terperosok Masuk Jurang di Tanjakan Ketileng Perbatasan Banjarnegara - Kebumen, Muatan Semangka Hancur

Keduanya melakukan aksi kekerasan yang mengakibatkan korban mengalami luka berat di bagian perut, kepala, dan tangan.

“Para pelaku melakukan pencurian dengan cara mengancam menggunakan sajam berupa celurit, saat kejadian korban berusaha untuk melawan, kemudian pelaku membacokkan celurit ke korban,” ungkap Kapolres Purworejo AKBP Andry Agustiano saat konferensi pers pada Selasa (22/4/2025).

Ori & Co Souffle Pancake! Finally Coba Japanese Souffle Pancake Super Fluffy dan Lembut di Purwokerto!

Tragisnya, sebelum melancarkan aksinya, para pelaku diketahui mengkonsumsi obat terlarang.

Hal ini diduga menjadi pemicu utama keberanian mereka dalam melakukan tindak kejahatan.

Halaman Selanjutnya
img_title