Usai Kasus CSA, Kejari Cilacap Tetapkan Mantan Direktur Percetakan Grafika Tersangka Korupsi

Ilustrasi Kejari Cilacap Tetapkan Eks Direktur Grafika
Sumber :
  • instagram @kejaricilacap

Kejari Cilacap menetapkan Cucun Andhira, mantan Direktur Percetakan Grafika Indah, sebagai tersangka korupsi. Kasus ini diduga rugikan negara Rp249 juta dan kini dalam proses hukum

KPK Tahan Eks Dirut PT PGN HPS, Diduga Terima Komitmen Fee SGD 500 Ribu Sebagai Imbalan Dalam Jual Beli Gas

Viva, Banyumas - Komitmen Kejaksaan Negeri (Kejari) Cilacap dalam memberantas tindak pidana korupsi kembali ditunjukkan. Setelah sebelumnya menuntaskan kasus korupsi di tubuh BUMD PT Cilacap Segara Artha (CSA), kini giliran Perusda Percetakan Grafika Indah Cilacap yang menjadi sorotan.

Dalam kasus terbaru ini, penyidik Kejari Cilacap telah menetapkan Cucun Andhira, mantan Direktur Percetakan Grafika Indah Cilacap, sebagai tersangka. Penetapan status tersangka dilakukan pada Kamis, 25 September 2025, dan Cucun langsung ditahan untuk menjalani proses hukum lebih lanjut.

Polres Kebumen Berhasil Tangkap Tersangka Kasus Narkotika di Pasar Wonokriyo, Gombong

Kabar penetapan tersangka tersebut dibenarkan pihak Kejari Cilacap saat dikonfirmasi. Namun, hingga kini belum ada pernyataan resmi terkait detail dugaan korupsi yang menjerat mantan direktur dua periode tersebut.

Meski begitu, beberapa sumber menyebut kerugian negara akibat kasus ini mencapai sekitar Rp249 juta. Kuasa hukum tersangka, Tafonao Nova Rintis, membenarkan bahwa pihaknya telah ditunjuk Kejaksaan untuk mendampingi proses hukum.

Dugaan Korupsi Pengadaan Jasa Outsourcing di Pemkab Pekalongan Diselidiki Kejati Jateng

Dikutip dari akun Instagram @cilacap_info.id, Dugaan korupsi ini disebut berkaitan dengan pinjaman bank yang dilakukan tersangka saat pandemi Covid-19 tahun 2020.

Karena kesulitan membayar cicilan, tersangka diduga menutupi tunggakan dengan meminjam ke pinjaman online. Aksi tersebut berujung pada pelanggaran hukum yang kini menyeretnya ke meja penyidik Kejari Cilacap.

Halaman Selanjutnya
img_title