Waspada Jalur Rawan Kecelakaan! Ini Rute di Banyumas yang Harus Diwaspadai Saat Mudik Lebaran

Polresta Banyumas Amankan Mudik Lebaran 2025
Sumber :
  • Dok. ANTARA

Selain itu, kepolisian juga melakukan pengecekan kesiapan sarana prasarana pendukung untuk memastikan pelayanan kepada masyarakat berjalan optimal.

"Juga untuk mendeteksi potensi hambatan maupun titik rawan kecelakaan, khususnya menjelang arus mudik dan balik Lebaran tahun ini," lanjut Kapolresta.

Kasatlantas Polresta Banyumas, Kompol Harman R. Sitorus, menambahkan bahwa berdasarkan pemetaan, terdapat tiga ruas jalan yang termasuk dalam kategori rawan kecelakaan, yaitu Jalan Raya Ajibarang-Cilongok, Jalan Raya Cilongok-Purwokerto, dan Jalan Raya Jatilawang.

La Puerto Café: Tempat Nongkrong Tropis dengan Menu Bintang Lima!

Oleh karena itu, pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi maupun sepeda motor diimbau untuk lebih berhati-hati saat melintasi jalur-jalur tersebut.

Untuk mendukung kelancaran dan keamanan arus mudik, Polresta Banyumas telah menyiapkan empat posko pengamanan di lokasi strategis, yaitu di Alun-Alun Purwokerto, Ajibarang, Wangon, dan Kemranjen.

Dengan adanya posko-posko ini, diharapkan pemudik dapat memperoleh bantuan dan informasi selama perjalanan mudik dan balik Lebaran 2025.

Miris! Kecelakaan Beruntun di Purbalingga Hingga Memakan Korban Terluka