Jangan Asal Tambah Air Aki! 1 Kesalahan Sepele Ini Bisa Bikin Mobil Anda Mogok Tiba-Tiba dan Aki Rusak Total
- YouTube/Tips Otomotif Channel
VIVA, Banyumas – Aki mobil adalah salah satu komponen vital yang menunjang kinerja kendaraan, terutama dalam sistem kelistrikan.
Sayangnya, banyak pemilik kendaraan masih menganggap sepele perawatan aki mobil, khususnya dalam hal penambahan air aki.
Padahal, kesalahan sekecil apa pun saat mengisi air aki dapat menimbulkan kerusakan serius, mulai dari aki mobil yang cepat tekor hingga harus diganti lebih cepat dari usia seharusnya.
Menambahkan air aki memang tampak sederhana, namun perlu dilakukan dengan benar dan hati-hati.
Kesalahan dalam memilih jenis air aki, hingga mengabaikan batas volume yang dianjurkan, bisa berakibat fatal.
Bukan hanya merugikan dari sisi biaya, tetapi juga bisa membuat kendaraan mogok di saat yang tidak terduga.
Oleh karena itu, penting bagi setiap pemilik mobil untuk memahami cara yang tepat dalam merawat dan mengisi air aki, terutama pada jenis aki basah.
Pentingnya Menjaga Level Air Aki Mobil
Aki basah membutuhkan perawatan berkala karena cairan di dalamnya bisa berkurang akibat penguapan.
Idealnya, level air aki harus berada di antara batas lower dan upper level yang tertera pada aki.
Jika volume air aki terlalu rendah (di bawah lower level), kinerja aki akan terganggu dan mempercepat kerusakan pada sel-selnya.
Sebaliknya, jika terlalu tinggi (melebihi upper level), cairan bisa tumpah saat suhu aki naik, yang justru merusak komponen di sekitar aki.
Jenis Air Aki yang Perlu Diperhatikan
Terdapat dua jenis air aki yang umum di pasaran: air aki tutup biru (air murni) dan air aki tutup merah (aki zuur atau air aki keras yang sudah mengandung elektrolit).
Saat hanya ingin menambah air pada aki yang volumenya masih dalam batas aman, gunakan air tutup biru.
Namun, jika air aki sudah sangat berkurang hingga di bawah batas minimal, maka gunakan air tutup merah agar aki tetap memiliki daya simpan yang cukup.
Hindari Kesalahan Ini!
Salah satu kesalahan besar adalah menggunakan air biru saat kondisi aki sudah sangat kekurangan cairan.
Hal ini membuat aki tidak mampu menyimpan listrik dengan baik dan cepat soak.
Pastikan juga tidak mengisi air aki melebihi batas atas, karena akan mengganggu sirkulasi internal aki dan berpotensi mempercepat kerusakan.
Dengan memahami cara yang benar dalam menambahkan air aki mobil, Anda tidak hanya memperpanjang umur aki, tetapi juga menjaga performa kendaraan tetap optimal setiap saat