Laga Hidup Mati! Marselino Ferdinan Pastikan Timnas Indonesia Siap Tempur Lawan Bahrain Demi Tiket ke Piala Dunia 2026
- tvOnenews.com/Taufik Hidayat
VIVA, Banyumas – Timnas Indonesia bersiap menghadapi laga krusial melawan Bahrain dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pertandingan yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Selasa (25/3) pukul 20.45 WIB ini menjadi ajang penentuan bagi skuad Garuda untuk menjaga asa lolos ke putaran berikutnya.
Salah satu pemain andalan Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, menegaskan bahwa dirinya dan rekan-rekan satu tim akan tampil habis-habisan demi meraih tiga poin.
Dalam konferensi pers sebelum laga, gelandang yang kini bermain untuk Oxford United itu menyatakan bahwa timnya hanya memiliki satu target, yaitu kemenangan.
"Sebagai pemain tentunya saya optimistis. Kita hadapi step by step, kita mati-matian setiap pertandingan. Kita tidak ada tujuan untuk seri, tidak ada tujuan untuk kalah juga," ujar Marselino dalam sesi jumpa pers di SUGBK, Senin (24/3).
Saat ini, Timnas Indonesia berada di posisi keempat klasemen dengan enam poin dari tujuh pertandingan.
Kemenangan atas Bahrain akan sangat berarti bagi pasukan Patrick Kluivert, mengingat persaingan ketat dengan Arab Saudi dan Australia yang berada di peringkat atas.
Marselino juga mengungkapkan bahwa para pemain Timnas Indonesia memiliki semangat yang sama dalam menghadapi pertandingan ini.
"Kita harus optimistis sebagai pemain. Dan ya, saya sebagai pemain juga bisa melihat bahwa pemain yang lain sangat optimistis dan positif untuk pertandingan nanti," tambahnya.
Bila dimainkan melawan Bahrain, laga ini akan menjadi penampilan ke-34 Marselino bersama Timnas Indonesia.
Ia mengakui bahwa skuad Garuda telah melakukan evaluasi setelah kekalahan dari Australia pekan lalu.