Geger! Sekolah SMP di Purwokerto, Banyumas Dibobol Maling Diduga Uang Puluhan Juta Raib

Sekolah SMP di Purwokerto, Banyumas Dibobol Maling
Sumber :
  • Tangkapan layar/Instagram @infobanyumas

Banyumas – Musibah menimpa salah satu sekolah di wilayah Kabupaten Banyumas pada Kamis (13/3/2025).

Sat Resnarkoba Polresta Banyumas Bongkar Jaringan Pengedar Obat Terlarang di Dua Kota

Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Purwokerto telah dibobol maling

Dilansir dari akun Instagram @infobanyumas sumber RRI membagikan tayangan kondisi pasca sekolah di bobol oleh maling, terlihat berantakan.

Info untuk Warga Banyumas! Jika BPKB Hilang Bisa Diduplikat, Simak Berikut Caranya

Sementara itu dalam tayangan, polisi sedang melakukan penyelidikan.

Menurut keterangan yang beredar, Koordinator Tata Usaha (TU) SMP N 2 Purwokerto, Siti Aminah mengungkapkan bahwa kasus pencurian tersebut diketahui sekitar pukul 04.00 WIB. 

BPOM Banyumas Bongkar Makanan Berformalin di Pasar Manis Purwokerto, Warga Diminta Lebih Waspada Saat Berbelanja!

Siti Aminah mendapatkan informasi dari Humas SMP tersebut jika sekolahnya telah dibobol maling. 

Dari peristiwa yang terjadi pihak sekolah mengalami kerugian hingga puluhan juta.

"Totalnya Rp 64 juta, itu terdiri dari uang simpanan hari raya, kemudian ada uang bendahara komite," ujarnya kepada awak media dilansir dari akun Instagram @infobanyumas.

Selain itu, menurut Siti Aminah dari semua barang yang ada di sekitar sekolah hanya uang tunai saja yang hilang.

Diduga sejumlah Rp50 juta merupakan uang bendahara komite yang rencananya akan digunakan untuk modal kantin, 

kemudian sisanya merupakan uang simpanan hari raya.

Setelah adanya informasi pencurian tersebut, pihak sekolah kemudian menghubungi kepolisian.

Sejumlah personel Polresta Banyumas kemudian turun ke lokasi. 

Bergegas cepat pihak Personel Polresta Banyumas melakukan pengecekan dari mulai CCTV, hingga tempat kejadian perkara