4 Weton Ini Punya Radar Gaib! Lahir di Hari Ini? Bisa Jadi Kamu Punya Mata Batin Tajam Sejak Bayi!
- freepik/freepik
VIVA, Banyumas – Weton, menurut Primbon Jawa, bukan sekadar hari lahir. Namun dipercaya membawa energi spiritual dan karakter khusus bagi setiap individu.
Dalam budaya Jawa, weton menjadi panduan untuk memahami potensi diri, termasuk kemampuan melihat hal-hal gaib yang tak kasat mata.
Sebagaimana dijelaskan dalam kanal YouTube Nguri Jawen, beberapa weton dianggap memiliki mata batin tajam, kemampuan spiritual alami yang memungkinkan mereka merasakan hingga "melihat" energi lain di sekitar.
Berikut 4 weton dengan mata batin paling tajam menurut Primbon Jawa:
1. Jumat Kliwon
Jumat Kliwon adalah kombinasi hari berkah dan pasaran mistis. Mereka yang lahir di weton ini sering menunjukkan tanda spiritual sejak kecil.
Seperti kisah nyata Tio yang bisa "melihat" sosok tak kasat mata sejak usia dini. Sensitivitas tinggi ini menjadi kekuatan sekaligus tantangan.