Nathaniel Collins vs Cristobal Lorente Berakhir Imbang, WBC Puji Duel Sengit

Petinju Nathaniel Collins (kanan) dan Cristobal Lorente (kiri)
Sumber :
  • Antaranews

VIVA, Banyumas – Duel kelas bulu yang mempertemukan Nathaniel Collins dan Cristobal Lorente di Braehead Arena, Glasgow, berlangsung mendebarkan.

Greta Thunberg Serukan Dunia Tak Diam atas Genosida Gaza

Melansir dari Antaranews, pertarungan 12 ronde yang mempertaruhkan dua sabuk juara ini berakhir imbang, namun meninggalkan kesan mendalam bagi dunia tinju Eropa.

World Boxing Council (WBC) mengonfirmasi bahwa laga kelas bulu (57,1 kg) antara Nathaniel Collins dan Cristobal Lorente berakhir imbang setelah pertarungan 12 ronde penuh intensitas di Braehead Arena, Glasgow, Skotlandia.

Terbongkar! Oknum Bhayangkari Diduga Selingkuh dengan Bhabinkamtibmas, Pasangannya Ternyata Guru SD di Kendal

“Setelah dua belas ronde luar biasa tanpa ampun, para juri tidak dapat menentukan pemenang dan menyatakan hasil imbang, memungkinkan kedua petarung mempertahankan sabuk juara masing-masing,” demikian pernyataan resmi WBC, dikutip Selasa.

Collins, petinju asal Inggris yang membawa sabuk juara WBC Silver Featherweight, menghadapi Lorente dari Spanyol, juara kelas bulu Eropa.

Minta Pemain Timnas Indonesia Bermain Tanpa Beban di Ronde 4, Maarten Paes: Peluang Menang Lebih Besar

Sejak ronde pertama, keduanya menunjukkan mental baja—Collins mengandalkan teknik dan kecepatan, sementara Lorente menekan agresif dengan serangan beruntun ke tubuh lawan.

Pertarungan berlangsung ketat dan dinamis. Collins berhasil mendaratkan pukulan bersih dan menunjukkan pertahanan solid, namun Lorente membalas dengan tekanan tanpa henti dan ketahanan luar biasa. Hasil akhir pun mencerminkan keseimbangan laga:

Halaman Selanjutnya
img_title