Gubug Sabin! Nikmati Hidangan Tradisional Tepi Sawah yang Menyegarkan di Purwokerto

Gubug Sabin
Sumber :
  • Tiktok/referensini

VIVA, Banyumas – Jika kalian sedang mencari tempat untuk melepas penat sambil menikmati hidangan tradisional yang lezat, Gubug Sabin adalah tempat yang tepat.

Dejavu Food Park! Nongkrong Seru Berkonsep Foodtruck Pertama di Purwokerto Dengan Vibes Unik

Terletak di tepi sawah yang hijau dan dikelilingi oleh pepohonan rindang serta gemericik air, tempat ini menawarkan suasana yang tenang dan nyaman.

Cocok untuk kalian yang ingin melarikan diri dari hiruk-pikuk kota dan merasakan ketenangan alam.

Oemah Aksara Coffee & Book! Coffeeshop & Book Homey Nan Estetik yang Wajib Kalian Kunjungi di Banyumas!

Di Gubug Sabin, kalian bisa menikmati hidangan tradisional yang simpel namun penuh rasa. Setiap hidangan disajikan dengan bahan-bahan berkualitas yang membuat setiap suapan terasa nikmat.

Beberapa menu favorit yang harus kalian coba antara lain teh poci, jus alpukat, mendoan, nasi pecel telor dadar, dan nasi grombyang.

Warkop Mampir Ngopi! Kopitiam Khas Pontianak Pertama di Purwokerto yang Wajib Dicoba

Menu-menu tersebut disajikan dengan harga yang terjangkau, sehingga kalian bisa menikmati hidangan yang lezat tanpa harus khawatir soal biaya.

Yang membuat Gubug Sabin semakin istimewa adalah suasana alamnya. Tempat ini dikelilingi oleh pepohonan rindang dan kolam yang menambah kesan asri dan segar.

Halaman Selanjutnya
img_title