Mau Motor Harian Gak Ribet, Gak Mahal, Tapi Keren? Honda Blade Jawabannya! Ini Alasan Kenapa Motor Ini Wajib Kamu Lirik

honda blade
Sumber :
  • https://www.youtube.com/watch?v=gSyjlb8FLjc&pp=ygULaG9uZGEgYmxhZGU%3D

VIVA, Banyumas -  Siapa bilang motor bebek sudah ketinggalan zaman? Justru di tengah maraknya motor matic dan sport, kehadiran Honda Blade tetap mencuri perhatian. Motor ini menjadi alternatif cerdas bagi siapa saja yang membutuhkan kendaraan harian yang hemat bahan bakar, awet, dan punya desain menarik. Honda Blade kembali hadir dengan versi terbarunya yang makin siap bersaing di segmen motor bebek modern. Penasaran apa saja yang ditawarkan motor ini? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

Mewah dan Sporty! Inilah Honda Supra X 125 Golden Matte Black dengan Fitur Terkini untuk Pengalaman Berkendara Lebih Ser

Desain Sederhana Tapi Tetap Stylish

Salah satu daya tarik utama dari Honda Blade adalah desainnya yang simpel namun tetap terlihat keren. Gaya bodinya ramping dan proporsional, membuatnya cocok untuk pria maupun wanita dari berbagai kalangan usia. Honda Blade 110 hadir dengan tampilan yang tidak mencolok, tapi tetap modern. Cocok banget untuk digunakan sehari-hari, apalagi buat kamu yang gak mau ribet dengan bentuk motor yang terlalu besar atau mencolok.

Nggak Perlu Buka Maps! Honda CUV e Tahu Arah Meski Ponsel Mati, Canggihnya Bikin Geleng Kepala

Performa Mesin yang Efisien dan Tangguh

Jangan salah kira karena kapasitas mesinnya 109,1 cc, Honda Blade tetap punya performa yang cukup mumpuni untuk keperluan mobilitas harian. Motor ini dibekali mesin 4-tak satu silinder dengan tenaga maksimal 8,2 hp dan torsi 8,6 Nm. Kombinasi ini cukup responsif untuk penggunaan dalam kota, bahkan ketika digunakan untuk antar jemput atau belanja. Menariknya lagi, konsumsi bahan bakarnya sangat hemat, mencapai 54 km/liter.

Tampil Stylish, Irit, dan Dapat Diskon! Inilah Alasan Honda EM1 e Jadi Motor Listrik Idaman Anak Muda Kota

Varian dan Harga yang Terjangkau

Bagi kamu yang mempertimbangkan harga sebelum membeli motor, Honda Blade hadir dalam tiga varian berbeda yang bisa disesuaikan dengan budget. Mulai dari versi standar dengan rem tromol, hingga versi tertinggi dengan velg alloy dan sistem pengereman lebih modern. Kisaran harganya pun ramah di kantong, mulai dari Rp12 jutaan saja. Jadi, kalau kamu mencari motor bebek yang irit, simpel, dan andal, maka Honda Blade adalah jawabannya.

Halaman Selanjutnya
img_title