Pemprov Jateng Gelontorkan Rp125,2 Miliar untuk Ormas, Gus Yasin: Harus Berdampak Nyata!

Jateng Salurkan Rp125,2 Miliar Dana Hibah ke 1.248 Ormas
Sumber :
  • Dok. Pemprov Jateng

VIVA, BanyumasPemerintah Provinsi Jawa Tengah menganggarkan dana hibah sebesar Rp125,2 miliar pada tahun 2025 untuk mendukung 1.248 organisasi kemasyarakatan (ormas) di daerah tersebut.

Disewa Rp1,7 Juta, Anggota Ormas GRIB Jaya Diduga Jadi Alat Teror di Lahan Sengketa PT KAI Semarang

Hingga pertengahan Mei 2025, sekitar Rp55,5 miliar atau 44,32% dari total anggaran telah disalurkan kepada 567 ormas.

Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin, mengimbau agar ormas penerima hibah menggunakan dana tersebut secara bijak dan bertanggung jawab, agar manfaatnya benar-benar dirasakan oleh masyarakat.

Preman Berkedok Ormas di Brebes Ditangkap! Uang Pungli Rp150 Ribu Jadi Bukti Pemalakan di Gerbang Pabrik

Dalam kegiatan Pemantapan Integritas dan Akuntabilitas Penggunaan Dana Hibah bagi Ormas di Grhadika Bhakti Praja, Selasa (20/5/2025), Taj Yasin menyampaikan agar bantuan hibah yang diberikan tidak hanya menjadi formalitas, melainkan benar-benar memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

“Jangan sampai bantuan ini hanya menjadi formalitas, tapi harus memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” ujar Taj Yasin.

Negara Tak Boleh Kalah! Komisi II DPR Desak Kemendagri Segera Cabut Izin Ormas yang Terlibat Premanisme

Wakil Gubernur menambahkan bahwa dana hibah merupakan bagian dari APBD yang dialokasikan setiap tahun untuk mendukung organisasi kemasyarakatan (ormas) di Jawa Tengah.

Hal ini dilakukan karena pemerintah tidak dapat menjalankan pembangunan sendiri.

Halaman Selanjutnya
img_title