Honda Lead 125 Meluncur di Thailand, Desain Minimalis dan Teknologi Canggihnya Bikin Naksir! Akankah Masuk ke Indonesia?

Honda Lead 125 Resmi Meluncur di Thailand
Sumber :
  • greatbiker

Salah satu keunggulan utama dari skuter ini adalah fitur yang ditawarkannya. All New Honda Lead 125 dilengkapi dengan suspensi belakang dari Ohlins, merek yang sudah terkenal di dunia otomotif.

Suspensi ini dapat disesuaikan sesuai dengan kebutuhan pengendara, sehingga memberikan kenyamanan lebih saat berkendara.

Selain itu, terdapat port pengisian daya USB Tipe C di kompartemen penyimpanan depan, serta bagasi luas di bawah jok berkapasitas 37 liter yang dilengkapi dengan lampu LED. Untuk kemudahan pengisian bahan bakar, tangki bensin diletakkan di bagian depan.

Dari segi performa, All New Honda Lead 125 mengusung mesin berkapasitas 124,77 cc dengan teknologi eSP+ serta sistem injeksi bahan bakar PGM-FI.

Mesin ini menggunakan konfigurasi 4 tak dengan pendingin cairan, menghasilkan efisiensi bahan bakar yang lebih baik serta performa yang optimal.

Sistem transmisi otomatis V-Matic juga memastikan pengendaraan yang mulus tanpa hambatan.

Kapasitas tangki bahan bakarnya sebesar 6 liter, dengan bobot keseluruhan hanya 114 kg, menjadikannya skuter yang ringan dan lincah di jalanan perkotaan.