Patung Tugu Biawak di Wonosobo Belum Selesai 100 Persen, Mendadak Viral Jadi Spot Foto
- Tangkapan layar/Instagram @banjarnegarazone
Banyumas – Belum jadi sempurna, patung tugu biawak di Wonosobo, Jawa Tengah berhasil viral curi perhatian publik.
Bentuk yang terlihat realistis membuat banyak orang yang melintas sengaja berhenti sekedar abadikan momen.
Sejumlah pengendara, baik kendaraan roda dua maupun roda empat, berhenti saat melintasi patung biawak itu.
Bahkan, ada rombongan bus juga berhenti hanya sekadar untuk ambil gambar dengan latar belakang patung biawak jadi spot foto.
Patung biawak memang mencolok selain bentuk terlihat nyata dengan tinggi tujuh meter.
Disisi lain viralnya bentuk tugu biawak ini, ternyata anggaran dana untuk pembuatan juga mencuri perhatian.
Anggaran dikeluarkan hanya Rp 50 juta, sehingga banyak publik yang membandingkan dengan ikon patung daerah lain.