Bukan Vega R atau Vega Force, Ternyata Yamaha Finn, Motor Bebek Paling Irit! Apa Layak Masuk Indonesia?

Yamaha Finn
Sumber :
  • Tangkapan Layar YouTube/MOTO Z

Dengan efisiensi bahan bakar luar biasa ini, Yamaha Finn berpotensi menjadi pilihan menarik jika Yamaha Motor Indonesia memutuskan untuk membawanya ke Tanah Air.

Lalu, bagaimana bisa Yamaha Finn mencapai angka konsumsi bahan bakar yang sangat efisien?

Cari Motor Buat Harian? Yamaha Lexi 125 Bisa Jadi Jawaban, Mesin Bertenaga, Desain Stylish, dan Super Nyaman!

Klaim tersebut berasal dari pengujian media otomotif Thailand yang mengendarai Yamaha Finn dengan kecepatan tidak lebih dari 60 km/jam dalam kondisi lalu lintas normal.

Perjalanan dilakukan dari pusat perbelanjaan di Zeer Rangsit menuju Tugu Raja Naresuan Agung di Ayutthaya dengan total jarak 58 km.

Yamaha X-Ride 125, Si Skutik Petualang yang Tampil Beda, Gaya Street Fighter, Fitur Touring, Harga Tetap Ramah!

Menariknya, motor ini hanya menghabiskan 0,59 liter bahan bakar, sehingga perhitungannya menghasilkan konsumsi hingga 96,16 km per liter.

Hal ini membuktikan bahwa gaya berkendara sangat berpengaruh terhadap efisiensi bahan bakar motor.

Secara spesifikasi, Yamaha Finn dibekali mesin 114 cc, 4-tak, SOHC, satu silinder berpendingin udara, serta sistem bahan bakar injeksi.

Yamaha Fino 125, Matic Retro Bergaya dengan Cicilan Terjangkau! Simulasi Kreditnya Bikin Penasaran!

Motor ini memiliki transmisi empat percepatan dengan kopling semiotomatis seperti motor bebek pada umumnya.

Kapasitas tangki bahan bakarnya mencapai 4 liter, yang berarti dalam kondisi ideal, motor ini bisa menempuh jarak lebih dari 350 km hanya dengan satu kali pengisian penuh.

Dari segi fitur, Yamaha Finn varian tertinggi sudah dilengkapi dengan Unified Braking System (UBS), sebuah sistem pengereman yang bekerja secara optimal antara roda depan dan belakang secara bersamaan.

Halaman Selanjutnya
img_title