Tanpa Gol di GBK, Timnas Indonesia Melaju ke Semifinal Piala AFF U23

Indonesia ke semifinal Piala AFF U23 usai imbang Malaysia
Sumber :
  • Instagram @aseanutdfc

Viva Banyumas - Timnas Indonesia menahan imbang Malaysia dengan skor 0-0 alias tanpa gol dalam partai terakhir grup A Piala AFF U23.

Sesuai prediksi, laga Indonesia vs Malaysia berlangsung sengit karena sarat gengsi dan masalah pertaruhan harga diri.

Bermain di Stadion Gelora Bung Karno, pelatih Timnas Indonesia U23, Gerald Vanenburg tak bisa menurunkan dua pemain andalannya.

Kiper Ardiansyah dan Arkhan Fikri tidak dapat bermain karena kondisi yang kurang fit.

Posisi Ardiansyah sebagai penjaga gawang digantikan oleh Cahya Supriadi dan di tengah perah Arkhan digantikan oleh Toni serta Victor Dethan.

Pertandingan dimulai dengan tempo sedang di babak pertama, dengan kedua tim saling menjajaki kekuatan. Skor imbang tanpa gol bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, pelatih Indonesia, Vanenburg, melakukan perubahan strategis yang langsung terasa dampaknya. 

Alfharezzi Buffon ditarik keluar dan digantikan oleh Ahmad Maulana Syarif. Pergantian ini terbukti jitu. 

Hanya lima menit setelah masuk lapangan, Ahmad Maulana langsung menciptakan peluang emas.

Ia melakukan penetrasi apik dari sisi kiri pertahanan Malaysia, kemudian mengirimkan umpan silang akurat ke arah Jens Raven. 

Sayangnya, upaya tendangan salto Raven gagal menyentuh bola, membuat peluang tersebut terbuang sia-sia.

Malaysia, di sisi lain, tidak tinggal diam. Harimau Malaya memberikan perlawana berarti.

Di menit ke-53, mereka sempat memberikan ancaman serius melalui tendangan bebas dari Muhammad Aliff Izwan. 

Sepakan kerasnya mengarah tepat ke gawang Indonesia, namun kesigapan penjaga gawang Cahya Supriadi berhasil menepis bola 

Garuda Muda Melaju ke Semifinal

Meski gagal mencetak gol ke gawang Malaysia di laga terakhir grup A, Indonesia tetap melaju ke semifinal.

Jens Raven cs mengemas 7 poin dari tiga pertandingan berkat dua kali menang dan sekali imbang.

Timnas Indonesia menjadi juara grup A. Sementara di tempat kedua, yakni Filipina yang sukses mengandaskan Brunei Darussalam dengan skor 2-0.