Ini Profil Emil Audero yang Resmi Jadi WNI, Eks kiper Juventus ini siap bela Timnas Indonesia!

Emil Audero Mulyadi
Sumber :
  • Instagram @emil_audero

VIVA, Banyumas – Pada 6 Maret 2025, Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) secara resmi menyetujui proses naturalisasi bagi tiga calon pemain tim nasional Indonesia yaitu Dean Ruben James, Joey Mathijs Pelupessy, dan Emil Audero Mulyadi.

Malaysia Malu Besar! Proyek Naturalisasi Gagal, Vietnam Ditinggal Bintang, Sementara Timnas Indonesia Tambah Amunisi

Persetujuan ini disampaikan dalam Rapat Paripurna yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPR RI, Adies Kadir.

Sebelum persetujuan di Rapat Paripurna, Komisi X dan Komisi XIII DPR RI telah mengadakan rapat kerja bersama pada 5 Maret 2025, di Kompleks Parlemen, Jakarta, untuk membahas dan menyetujui proses naturalisasi ketiga pemain tersebut.

Setelah disetujui dalam Rapat Paripurna, dokumen naturalisasi akan diserahkan kepada Presiden Republik Indonesia untuk penerbitan Keputusan Presiden (Keppres).

Naturalisasi Tuntas! Emil Audero, Dean James dan Joey Pelupessy Resmi WNI, Siap Perkuat Timnas Indonesia

Keppres ini menjadi syarat bagi ketiga pemain untuk mengambil sumpah sebagai Warga Negara Indonesia (WNI).

Anggota Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga, menyatakan bahwa Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan menandatangani Keppres tersebut pada 7 Maret 2025, dengan pengambilan sumpah WNI direncanakan paling lambat pada 10 Maret 2025.

Emil Audero Mulyadi, salah satu dari tiga pemain yang disetujui naturalisasinya, memiliki profil yang menarik.

DPR RI Restui Naturalisasi Dean James! Ini Profil Lengkapnya

Berdasarkan laman Transfermarkt, ia lahir pada 18 Januari 1997 di Mataram, Indonesia, Emil adalah penjaga gawang berbakat dengan tinggi 1,92 meter.

Karier sepak bolanya dimulai di akademi Juventus pada 2008, di mana ia mengasah kemampuannya hingga 2018.

Halaman Selanjutnya
img_title