Media Cina Cemas! Strategi King Indo di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Bisa Gagalkan Asa Timnas China

PSSI
Sumber :
  • Dok. PSSI

VIVA, Banyumas – Dalam dunia sepak bola, gebrakan Timnas Indonesia terus menjadi sorotan internasional. Baru-baru ini, kejutan dari "King Indo" mengguncang dunia, dengan media Cina menyoroti langkah ambisius yang diambil Indonesia dalam persiapan menghadapi lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Dihujat Netizen Usai Sindir Pemain Timnas Indonesia, Andre Rosiade: Kebenaran Harus Di ungkap

Perhatian ini tak lepas dari langkah strategis yang diambil oleh PSSI dalam memperkuat skuad Garuda.

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) tengah menggenjot proses naturalisasi tiga pemain, yakni Emil Audero, Muladi, serta James dan Jo Pelupesi.

Langkah ini diambil untuk menambah kekuatan Timnas Indonesia dalam pertandingan krusial melawan Australia pada 20 Maret dan Bahrain pada 25 Maret 2025.

Sindiran Pedas Andre Rosiade Usai Kemenangan Timnas Indonesia Vs Bahrain

Dengan persaingan yang semakin ketat di Grup C, tambahan amunisi ini diharapkan dapat memberikan dampak signifikan dalam mewujudkan impian Indonesia melaju ke Piala Dunia 2026.

Langkah cepat yang diambil Ketua PSSI, Erick Thohir, menarik perhatian media luar negeri, termasuk Sohu dari Cina.

Media tersebut menyoroti strategi Timnas Indonesia dalam memperkuat skuadnya dengan pemain-pemain naturalisasi.

Reaksi Kocak Pak Muh Usai Timnas Indonesia Berhasil Menang 1-0 dengan Bahrain

Mereka menyebut bahwa keputusan ini membawa kabar baik dan buruk sekaligus bagi pesaing Indonesia di Grup C.

Kabar baiknya, naturalisasi Jayo Ridwardmantan pemain Ajax  dan Crystal Palace tidak dilanjutkan oleh PSSI, sehingga ia tidak akan memperkuat Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026.

Halaman Selanjutnya
img_title