Heboh! Eks Real Madrid dan Valencia Dirumorkan Gabung Dewa United

Eks Real Madrid dan Valencia dirumorkan bakal berseragam Dewa United
Sumber :
  • Instagram @dewaunitedfc

VIVA, Banyumas – Eks Real Madrid dan Valencia, Denis Cheryshev dirumorkan gabung klub Liga 1, Dewa United.

Onana Keseringan Blunder, MU Incar Kiper yang Pernah Perkuat Klubnya Nathan Tjoe A On

Liga Indonesia siap kedatangan pemain level Eropa yang pernah membela klub-klub besar dan bahkan bermain di Piala Dunia.

Menjelang berakhirnya Liga 1 musim 2024-2025, berhembus kabar jika tim asal Banten, Dewa United akan mendatangkan striker berkebangsaan Rusia, Denis Cheryshev.

Jay Idzes Tiba-Tiba Bicara Masa Depan, Kode Pindah Klub?

Rumor tersebut ramai di media sosial setelah akun Instagram @liga_dagelann membuat sebuah postingan mengenai ketertarikan Dewa United ke pemain yang pernah membela Rusia di Piala Dunia 2018.

Dalam postingannya, akun yang selalu mengabarkan berita seputar Liga 1 itu mengungkapkan jika Cheryshev ditawarkan ke Dewa United

Striker Dewa United, Septian Bagaskara, Berpeluang Debut di Timnas! Kluivert Siapkan Skenario Tanpa Oratmangun di Sydney

"Bursa Transfer. Denis Cheryshev (34|LW|Rusia) dikaitkan dengan Dewa United setelah sang pemain ditawarkan ke klub tersebut," tulis akun @liga_dagelann, Kamis 26 April 2025.

Saat ini Cheryshev membela Klub Liga Yunani, Panionios. Ia mencatatkan torehan 5 gol dan empat assist.

Sang pemain bergabung dengan Panionios setelah sebelumnya bermain untuk klub yang sekarang diperkuat Jay Idzes, Venezia dengan status bebas transfer.

Sampai saat ini belum ada pernyataan resmi dari Dewa United soal ketertarikan kepada Cheryshev hingga dipastikan kabar yang sekarang beredar di media sosial masih rumor.

Walaupun begitu, dengan kondisi keuangan Dewa United yang terbilang sehat, bukan tidak mungkin transfer Cheryshev bisa menjadi kenyataan.

Riwayat Karir Denis Cheryshev

Denis Cheryshev memulai karir profesional di level senior saat membela Real Madrid pada musim 2013-2014.

Pemain berposisi winger dan gelandang serang itu dipromosikan setelah tampil apik bersama Real Madrid Castilla.

Pada September 2013, Cheryshev dipinjamkan ke Sevilla dengan mengoleksi empat penampilan saja.

Di rentang tahun 2019-2022, pesepakbola kelahiran Nizhny Novgorod, Uni Soviet itu mengemas 62 caps dengan menyumbang satu gol.

Selepas dari Valencia, Cheryshev mencoba peruntungan ke Italia dengan membela Venezia selama dua tahun dengan koleksi 4 gol dari 32 pertandingan.

Menarik untuk menunggu apakah pemain yang pernah berseragam Villareal itu akan menjajal Liga 1.