Rahasia Aki Kering Motor Tahan Lama! Tips Ampuh agar Kelistrikan Tetap Stabil dan Awet
Selasa, 11 Maret 2025 - 08:41 WIB
Sumber :
- Tangkapan Layar YouTube/Channel Injeksi
VIVA, Banyumas – Aki kering merupakan salah satu komponen penting dalam sistem kelistrikan sepeda motor.
Fungsinya sangat vital, mulai dari menyalakan mesin, mendukung sistem penerangan, hingga mengaktifkan klakson.
Oleh karena itu, merawat aki kering dengan baik sangat diperlukan agar tetap awet dan tahan lama.
Jika tidak dirawat dengan benar, aki bisa mengalami penurunan performa bahkan mati total.
Dilansir dari YouTube Channel Injeksi, berikut beberapa cara yang dapat dilakukan untuk merawat aki kering motor agar tetap prima.
1. Gunakan Motor Secara Rutin
Salah satu cara termudah untuk menjaga aki kering tetap awet adalah dengan rutin menggunakan sepeda motor.
Halaman Selanjutnya
Aliran listrik pada aki berasal dari reaksi kimia antara cairan elektrolit dan elektroda di dalamnya.