Situs FAM Diretas Minta Tebusan Rp 100 Juta, Diduga Hacker Malaysia Ngamuk: Kenapa Kalian Bodoh Sekali?

Situs resmi FAM diretas usai sanksi FIFA
Sumber :
  • Situs FAM

Ia menilai seharusnya FAM dan TMJ melakukan introspeksi, bukan melempar kesalahan. Hingga kini, laman cms.fam.org.my masih belum sepenuhnya pulih. Yang lebih mengejutkan, peretas juga menuliskan ancaman tebusan senilai 7.000 dolar AS alias sekitar Rp 100 Juta dengan peringatan bahwa seluruh database FAM akan dihapus dalam waktu 13 jam jika pembayaran tidak dilakukan.

Insiden ini memperburuk citra sepak bola Malaysia yang tengah terpuruk akibat skandal naturalisasi bodong. Selain berpotensi kehilangan kepercayaan publik, FAM kini dihadapkan pada ancaman keamanan siber dan tekanan moral dari suporter sendiri. 

Kasus ini menjadi pelajaran penting bagi federasi sepak bola di seluruh dunia bahwa transparansi, integritas, dan keamanan digital harus berjalan seiring demi menjaga kredibilitas organisasi olahraga di era modern.