Igor Tudor Kecewa Karena Juventus Gagal Menang
- RRI
VIVA, Banyumas – Juventus harus puas dengan hasil imbang 2-2 saat bertandang ke markas Villarreal dalam laga fase grup Liga Champions 2025, Kamis (2/10) dini hari WIB.
Meski sempat membalikkan keadaan lewat Federico Gatti dan Francisco Conceicao, kemenangan di depan mata buyar akibat gol telat Renato Veiga.
Melansir dari Antaranews, pelatih Juventus, Igor Tudor, tak bisa menyembunyikan kekecewaannya usai timnya ditahan Villarreal 2-2 di Stadion de la Ceramica.
Gol telat dari Renato Veiga di menit ke-90 membuat Si Nyonya Tua gagal meraih kemenangan pertama di fase grup Liga Champions musim ini.
Villarreal lebih dulu unggul melalui gol Georges Mikautadze. Namun Juventus bangkit di babak kedua dengan tampil lebih agresif.
Federico Gatti berhasil menyamakan kedudukan, sebelum Francisco Conceicao membawa Juve berbalik unggul.
Sayangnya, keunggulan itu sirna pada detik-detik akhir. Dari situasi sepak pojok, umpan Ilias Akhomach dituntaskan Renato Veiga lewat sundulan keras yang tak mampu dihentikan pertahanan Juve. Skor pun berakhir imbang 2-2.
“Kami kecewa dan marah soal gol di akhir. Kamu tidak bisa kebobolan seperti itu pada menit-menit terakhir. Namun, kami akan tetap melangkah maju,” ujar Igor Tudor dikutip dari laman resmi klub.
Tudor menilai Villarreal tampil lebih baik di babak pertama, tetapi Juventus sempat mendominasi setelah jeda.
Ia juga memuji dampak Conceicao yang menjadi pembeda sejak masuk sebagai pemain pengganti.
Dengan hasil ini, Juventus kini mengoleksi dua poin dari dua laga dan duduk di posisi ke-23 klasemen sementara fase Liga Champions, masih berada di zona play-off.