3 Rekomendasi Honda Retro yang Cocok Bikin Tampil Beda dan Tetap Bertenaga

Motor Honda Retro
Sumber :
  • Tangkapan layar di astra-honda

Viva, Banyumas – Bagi pecinta otomotif, terutama motor dengan gaya klasik, Honda punya sejumlah pilihan retro modern yang patut dipertimbangkan.

Motor retro kini tidak hanya soal tampilan jadul, tapi juga dibekali teknologi canggih dan performa tangguh.

Bagi mereka yang ingin tampil berbeda di jalan tetapi tetap nyaman saat berkendara, berikut adalah tiga rekomendasi motor Honda retro terbaik yang harus Anda miliki.

1. Honda Monkey 125

Si mungil ikonik ini kembali hadir dengan mesin 125 cc yang mampu menyemburkan tenaga hingga 6,9 kW pada 6.750 rpm dan torsi 11 Nm pada 5.500 rpm.

Meski kecil, performanya gesit dan cocok untuk penggunaan harian atau sekadar bersantai keliling kota.

Honda Monkey juga sudah dibekali fitur modern seperti lampu full LED, speedometer digital, dan sistem keamanan seperti Answer Back System dan Anti-Theft Alarm.