Jangan Sampai Salah Pilih! Ini 5 Weton yang Paling Cocok Jadi Jodoh Rabu Wage Menurut Primbon Jawa

Ilustrasi - Jodoh Terbaik untuk Weton Rabu Wage
Sumber :
  • pixabay/OlcayErtem

VIVA, Banyumas – Dalam kepercayaan budaya Jawa, weton memiliki peran penting dalam menentukan berbagai aspek kehidupan, termasuk kecocokan jodoh.

Weton bukan sekadar perhitungan hari lahir, melainkan cerminan dari karakter, peruntungan, dan harmoni dalam hubungan antarindividu.

Salah satu weton yang cukup diperhitungkan adalah Rabu Wage, yang dipercaya memiliki energi spiritual dan emosional cukup kuat.

Weton Rabu Wage memiliki jumlah neptu 11, yang berasal dari nilai hari Rabu (7) dan pasaran Wage (4).

Dalam Primbon Jawa, neptu merupakan simbol kekuatan spiritual dan karakter seseorang.

Semakin besar neptunya, semakin kuat pula energi yang dimilikinya.

Karena itu, pemilik weton Rabu Wage dikenal sebagai pribadi yang cukup kuat dalam menghadapi tekanan hidup, cenderung berpikiran matang, namun tetap membutuhkan keseimbangan dalam hubungan percintaan.

Menurut Primbon Jawa dan dijelaskan dalam kanal YouTube Njoworato, jodoh terbaik untuk weton Rabu Wage adalah mereka yang memiliki jumlah neptu 8, 13, atau 18.

Kombinasi neptu ini dipercaya dapat menciptakan keharmonisan, menurunkan konflik dalam rumah tangga, dan meningkatkan keberuntungan bersama.

Beberapa weton yang memiliki jumlah neptu tersebut antara lain:

  • Selasa Legi (Neptu 8)
  • Kamis Legi (Neptu 13)
  • Sabtu Wage (Neptu 13)
  • Minggu Kliwon (Neptu 13)Sabtu Pahing (Neptu 18)


Pemilihan pasangan berdasarkan weton bukanlah hal mutlak, namun dalam tradisi Jawa, ini menjadi salah satu cara untuk menakar kecocokan secara spiritual dan emosional.

Dengan mengetahui pasangan yang sesuai secara weton, diharapkan hubungan yang dibangun bisa lebih harmonis dan langgeng

VIVA, Banyumas – Dalam kepercayaan budaya Jawa, weton memiliki peran penting dalam menentukan berbagai aspek kehidupan, termasuk kecocokan jodoh.

Weton bukan sekadar perhitungan hari lahir, melainkan cerminan dari karakter, peruntungan, dan harmoni dalam hubungan antarindividu.

Salah satu weton yang cukup diperhitungkan adalah Rabu Wage, yang dipercaya memiliki energi spiritual dan emosional cukup kuat.

Weton Rabu Wage memiliki jumlah neptu 11, yang berasal dari nilai hari Rabu (7) dan pasaran Wage (4).

Dalam Primbon Jawa, neptu merupakan simbol kekuatan spiritual dan karakter seseorang.

Semakin besar neptunya, semakin kuat pula energi yang dimilikinya.

Karena itu, pemilik weton Rabu Wage dikenal sebagai pribadi yang cukup kuat dalam menghadapi tekanan hidup, cenderung berpikiran matang, namun tetap membutuhkan keseimbangan dalam hubungan percintaan.

Menurut Primbon Jawa dan dijelaskan dalam kanal YouTube Njoworato, jodoh terbaik untuk weton Rabu Wage adalah mereka yang memiliki jumlah neptu 8, 13, atau 18.

Kombinasi neptu ini dipercaya dapat menciptakan keharmonisan, menurunkan konflik dalam rumah tangga, dan meningkatkan keberuntungan bersama.

Beberapa weton yang memiliki jumlah neptu tersebut antara lain:

  • Selasa Legi (Neptu 8)
  • Kamis Legi (Neptu 13)
  • Sabtu Wage (Neptu 13)
  • Minggu Kliwon (Neptu 13)Sabtu Pahing (Neptu 18)


Pemilihan pasangan berdasarkan weton bukanlah hal mutlak, namun dalam tradisi Jawa, ini menjadi salah satu cara untuk menakar kecocokan secara spiritual dan emosional.

Dengan mengetahui pasangan yang sesuai secara weton, diharapkan hubungan yang dibangun bisa lebih harmonis dan langgeng